Saturday, June 4, 2011

Hiddink buka peluang tangani Chelsea


Setelah sebelumnya bungkam terhadap spekulasi mengenai kemungkinan kepindahannya ke Chelsea, kini Guus Hiddink mulai angkat bicara.

Selama beberapa pekan terakhir, pelatih Timnas Turki asal Belanda itu terus bungkam mengenai The Blues, yang dirumorkan berniat merekrutnya menggantikan Carlo Ancelotti, yang baru di depak pekan lalu.

Hanya sang agen yang terus-menerus tampil di depan publik, mengatakan Hiddink betah dan akan menghormati kontraknya bersama Turki.

Dinukil dari The Sun, pelatih berusia 64 tahun itu mengatakan, “Saya tak pernah bilang kepada siapapun kalau saya akan melanjutkan kerja sama saya dengan Turki.

“Saya merasa bertenaga dan saya suka bekerja setiap hari. Saya ingin melakukan sesuatu yang lebih, jadi peran di klub lebih menyenangkan daripada melatih tim nasional,” lanjutnya.

“Saya belum mengatakan (hal ini) kepada presiden Asosiasi Sepakbola Turki. Tetapi dia adalah orang yang pandai dan saya yakin dia mengikuti perkembangan di media,” tambah Hiddink.

Namun Hiddink menegaskan, hingga saat ini belum datang tawaran resmi dari manapun, karena itu “saya tidak bisa menjamin apa-apa.”

Hiddink pernah menjabat sebagai pelatih sementara selama tiga bulan pada masa transisi dari Alberto Scolari kepada Carlo Ancelotti. Dalam rentang waktu yang pendek itu, sang tactician mempersembahkan gelar Piala FA.

Hingga sekarang, Hiddink masih memanggil Abramovich dengan sebutan ‘bos’ dan masih tetap menjalin hubungan dengan multimilyuner asal Rusia tersebut.

via inilah

No comments:

Post a Comment