Thursday, June 9, 2011

Mourinho Bawa UEFA ke CAS


Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, berencana membawa UEFA ke Pengadilan Arbitrase Olah Raga (CAS) menyusul hukuman yang didapatnya dari organisasi tertinggi sepak bola di Uni Eropa itu di Liga Champion beberapa waktu lalu.

Hukuman yang dipermasalahkan Mourinho di sini adalah hukuman berupa larangan mendampingi timnya sebanyak lima pertandingan di Liga Champion yang didapatkannya beberapa waktu lalu. Saat itu UEFA memberikan hukuman tersebut lantaran Mourinho mengeluarkan komentar yang tak sepatutnya setelah timnya kalah 0-2 dari Barcelona pada leg pertama babak perempat final Liga Champion musim ini.

Dari berita yang dilansir beberapa media massa Inggris, tuntutan yang bakal diajukan Mou pada UEFA di CAS nanti akan bernada cukup keras. Pelatih asal Portugal itu menuduh badan yang juga menjadi penyelenggara Liga Champion itu telah melakukan pengaturan hasil pertandingan, dalam hal ini wasit, agar Barcelona memenangi liga paling prestisius itu musim pada musim ini.

Sebagai catatan, upaya ini dilakukan Mourinho setelah bandingnya pada Komisi Disiplin UEFA atas hukuman yang didapatkannya di tolak beberapa waktu lalu. Ketika itu UEFA menganggap keputusan yang telah mereka tetapkan sudah tepat sehingga mereka mengharuskan pelatih berusia 48 tahun itu tetap menjalani hukuman yang telah diberikan kepadanya.

VIA BOLANEWS

No comments:

Post a Comment